Memasuki masa isolasi mandiri di rumah dalam rangka memutus penyebaran virus Corona, banyak perempuan yang mulai rindu melakukan rutinitasnya sehari-hari. Mulai dari pergi ke mal hingga ke spa melakukan pijat dan facial.
Berbicara tentang facial, Anda pun bisa melakukannya sendiri di rumah tanpa harus memanggil terapis. Melansir Today, ahli estetika asal Amerika Serikat, Candace Marino, mengatakan bahwa facial sendiri di rumah bisa menjadi salah satu kegiatan yang dilakukan selama masa social distancing. Semua orang bisa melakukannya karena caranya terbilang mudah.
Lalu seperti apa cara-cara melakukan facial di rumah? Simak langkah-langkahnya berikut ini.
1. Sebelum melakukan facial, pastikan bahwa Anda telah membersihkan wajah terlebih dahulu. Bila Anda tengah mengenakan makeup, hapus makeup dengan teknik double cleansing (cleansing oil dan sabun cuci muka) atau bahkan triple cleansing (cleansing oil, micellar water dan sabun cuci muka)

2. Setelah wajah bersih, gunakan steamer untuk membuka pori-pori wajah. Jika tidak punya steamer, Anda bisa merebus air panas yang dituangkan di dalam mangkuk besar, kemudian letakkan kepala Anda di atas mangkuk agar uapnya terserap ke wajah
3. Pori-pori wajah sudah terbuka, sekarang saatnya melakukan eksfoliasi wajah. Anda bisa menggunakan scrub wajah favorit yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Eksfoliasi berguna untuk mengangkat sel kulit mati pada wajah

4. Bilas wajah hingga bersih, kemudian oleskan masker wajah yang berguna untuk mengatasi masalah kulit saat ini. Anda bisa menggunakan masker untuk wajah berjerawat, masker yang melembapkan atau mencerahkan
5. Diamkan hingga masker mengering kemudian bilas dengan air sambil berikan pijatan dan penekanan pada wajah. Candace mengatakan, lakukan hal ini tanpa terburu-buru untuk membuka peredaran darah dan mengalirkan oksigen pada wajah
6. Selesai memakai masker dan memijat wajah, gunakan toner yang dituangkan ke kapas untuk memberikan hidrasi dan menyeimbangkan kadar air. Tekan perlahan pada area wajah dan usahakan jangan mengusap wajah

7. Langkah berikutnya adalah menggunakan serum dan pelembap. Gunakan seperti biasa Anda memakai serum dan pelembap dalam rutinitas skin care sehari-hari
8. Selain area wajah, jangan lupa juga untuk melembapkan area bibir dan mata. Anda bisa menggunakan lip balm yang dipulaskan pada area bibir dan gunakan eye cream untuk mengatasi permasalahan kulit pada area mata.
Bila Anda memiliki waktu luang, lakukan perawatan kecantikan ini setidaknya satu kali dalam seminggu. Selamat mencoba!