• Home
  • Jadwal Pelatihan SPA 2023
  • Tentang Kami

Relaksasi dengan Swedish Massage

Uncategorized Mei 17, 2016
Bagi Informasi Ini
Facebook0
Twitter0
LinkedIn0
Google+0

Koran_Sindo_Nasional_2016-05-16_Lifestyle_Relaksasi_dengan_Swedish_Massage_1Swedish massage merupakan salah satu jenis pijatan dalam spa yang cukup populer. Tak hanya untuk merileksasikan tubuh, Swedish massage juga bermanfaat sebagai terapi. Salahsatu yang menyediakan traditional Swedish massage adalah Klub & Spa Borobudur di Hotel Borobudur Jakarta. Berbarengan dengan peluncuran kembali Klub & Spa Borobudur pada 22 April lalu, hotel ini juga menyajikan menu spa yang berbeda dari sebelumnya. Traditional Swedish massage merupakan satu jenis pijatan selama 120 menit yang patut dicoba. Menurut Indira Pulira, Assistant Public Relations Manager Hotel Borobudur Jakarta, pijatan ini merupakan jenis pijatan yang dikembangkan sekitar 1700-an oleh seorang dokter asal Swedia, Per Henrik Ling. Teknik pijatan ini terbilang populer di kalangan negara Barat, bahkan dikenal sebagai salah satu pijat terbaik. “Traditional Swedish Massage diaplikasikan dengan sentuhan lembut yang menenangkan tubuh, pikiran, dan membawa tubuh Anda menuju tingkat relaksasi tertentu,” kata Dian.

Seperti halnya ritual spa dan pijat, jenis perawatan yang sudah ada di Hotel Borobudur sejak 1998 ini diawali dengan foot relaxation . Tahap ini adalah tahap saat kaki dipijat sambil direndam di dalam baskom yang telah ditambahkan minyak aroma terapi yang berfungsi membersihkan dan membunuh kuman (antiseptik). Perawatan dilanjutkan dengan scrub untuk menghilangkan sel-sel kulit mati.

Dian menerangkan, dalam scrub bahanbahan yang digunakan di antaranya percampuran antara honey, chamomile extract dan yoghurt. “Ini merupakan bahan-bahan alami. Tak hanya itu, kelebihan dari bahan scrub ini, yaitu tidak menggunakan bahan pengawet (paraben ), mineral minyak, dan pewarna kimia sehingga aman bagi kulit,” ujar Dian.

Perawatan kemudian dilanjutkan dengan pijatan Swedish . Dian menerangkan, pada dasarnya Traditional Swedish Massage merupakan pijat tradisional yang menggabungkan beberapa teknik yang terdapat dalam pijatan ala Swedia, antara lain effleurage (pengusapan dengan telapak tangan) dan petrissage (gerakan seperti mencubit dengan cara memutar telapak tangan, jari, dan ibu jari). “Pertama-tama dilakukan pemanasan dengan pijatan lembut agar para tamu merasa lebih rileks untuk masuk ke gerakan inti,” ujar Dian. Memasuki gerakan inti, terapis akan melakukan pemijatan dari ujung kaki hingga kepala, dengan posisi awal tamu telungkup, kemudian telentang. Pemijatan dilakukan dengan menggunakan minyak esensial.

Pijatan ini didesain khusus untuk merelaksasikan otot melalui pijatan atau tekanan pada otot dan tulang, serta gosokan mulai ujung kaki yang membantu mengalirkan darah kembali ke jantung. “Adapun tujuan utama dari pijat ini adalah memperlancar aliran oksigen di dalam darah dan melepaskan racun yang tidak baik dari dalam otot,” ujar Dian.

Setelah pemijatan dilakukan, barulah dilakukan body mask dengan menggunakan Hydrating Honey Mask. Dian menyebutkan, bahan yang digunakan dalam body mask ini di antaranya yoghurt, sweet salmon oil , kaolin, dan pomegranate . Setelah body mask , tubuh dibersihkan dengan handuk basah yang hangat. “Kelebihan bahan-bahan tersebut, yaitu untuk melembutkan, mengencangkan kulit, dan mengecilkan pori-pori. Bahan-bahan tersebut kami dapat dari Ramburi,” ujar Dian.

Tak hanya t raditional Swedish massage , tempat spa ini juga menyediakan berbagai kategori perawatan lain, seperti body massage yang terdiri atas Javanese Massage, Togetherness Massage, ataupun Healing Stone Therapy. Ada pula kategori perawatan lain seperti Body Treatment, Borobudur Signature, Facial Treatment, Waxing, serta Manicure & Pedicure.

Newer Older

Leave A Comment

Informasi dan Bantuan

WhatsApp/SMS/CALL 0812-1501-7910

Kategori

  • Artikel Fisioterapi
  • Artikel Pijat Bayi
  • Artikel Pijat Postnatal
  • Artikel Pijat Pre-Natal
  • Artikel Shiatsu
  • Fasilitas SPA
  • Lulur Teh Hijau
  • Pelatihan Ayurvedic Spa
  • Pelatihan Baby and Kid Massage Theraphy (Terapi Pijat Bayi dan Anak-anak) Pada Kasus Kelemahan Reflek Hisap dan Lambat Bicara
  • Pelatihan Baby and Kid Massage Untuk Bayi dan Anak Dengan Gangguan Pernafasan
  • Pelatihan Baby Massage (Pijat Bayi) Untuk Bayi dengan Gangguan Kesehatan
  • Pelatihan Baby Yoga (Yoga Untuk Bayi) and SPA
  • Pelatihan Balinese Massage and SPA
  • Pelatihan Bayi Berenang
  • Pelatihan BISNIS dan Manjemen SPA GRATIS Berbasis Online (e learning)
  • Pelatihan Bisnis Mom and Baby SPA
  • Pelatihan Herbal Slimming SPA
  • Pelatihan Indian Head
  • Pelatihan Indian Head Massage
  • Pelatihan Javanese Boreh Massage (Masase Boreh Jawa)
  • Pelatihan Javanese Lulur for SPA
  • Pelatihan Manajemen Bisnis SPA
  • Pelatihan Manajemen Outlet SPA di Hotel
  • Pelatihan Manajemen Pemasaran Usaha Spa
  • Pelatihan Menciptakan Image Positif Usaha Spa
  • Pelatihan Menjadi SPA Manager Bagi Day SPA dan Hotel Resort SPA
  • Pelatihan Menyusun Standar Operating Procedure (SOP) SPA
  • Pelatihan Nail Art dan Henna Art
  • Pelatihan Pembuatan Bahan SPA Tradisional
  • Pelatihan Penyusunan Bisnis Plan Usaha SPA
  • Pelatihan Racik Herbal dan Perawatan Tradisional Pasca Melahirkan Spontan
  • Pelatihan Spa
  • Pelatihan Spa Anggur Merah
  • Pelatihan SPA Daun Pandan
  • Pelatihan SPA For Waxing Treatment
  • Pelatihan SPA Teknik Shiatsu
  • Pelatihan SPA untuk Lancar Persiapan Melahirkan dan Menyusui
  • Pelatihan Teknik Face Treatment
  • Pelatihan Teknik Massage Dengan Menggunakan Bambu (Bamboo Massage)
  • Pelatihan Teknik Pengurutan Tradisional (Tradisional Massage)
  • Pelatihan Teknik Perawatan SPA untuk Miss V
  • Pelatihan Teknik SPA Pasca Melahirkan (Nifas)
  • Pelatihan Teknik Swedish Massage
  • Pelatihan Teknik Tapotement dan Stroking Massage (Tapotement dan Stroking Massase)
  • Pelatihan Teknik Thai Massage
  • Pelatihan Teknik Underwater Massage
  • Pelatihan Therapist Refleksi
  • Pelatihan Traditional Baby Massage (Pijat Bayi Tradisional)
  • Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2014 Tentang Pelayanan Kesehatan SPA
  • Sauna
  • Serai
  • Sertifikasi Bagi Usaha SPA
  • Sertifikasi Terapis SPA untuk Memperoleh Sertifikat Kompetensi
  • SKKNI SPA
  • SPA Serba-Serbi
  • SPA: Herbal Ball Massage
  • Tentang Lulur
  • Therapist
  • Totok Creambath Aromatherapy
  • Uncategorized
pelatihan terapis refleksi
pembuatan bahan spa