WhatsApp

+62 812-3299-9470

Email

[email protected]

Jam Buka

Senin - Jum'at: 08.30AM - 04.30PM Sabtu: 08.30 AM - 01.30 PM

Bagi Informasi Ini

baby-massagePelatihan MOM and BABY SPA | SPA Ibu dan Bayi| Training SPA-Demi menjaga kesehatan dan tumbuh-kembang buah hati, banyak orang tua memilih merawat bayinya di spa. Di sana, bayi dimanjakan dengan berbagai treatment yang merangsang gerak motoriknya. Layaknya orang dewasa yang pergi ke salon, bayi bisa berlama-lama bermain di tempat spa. Namun, kebanyakan para penikmat spa bayi ini datang dari kalangan berduit yang punya waktu relatif sedikit mengurus anak. Boleh dibilang, spa bayi ini mengurangi peran baby sitter. Selama ini, orang tua memercayakan urusan bayinya kepada para pengasuh di rumah. Akan tetapi, sangat jarang pengasuh yang memiliki kemampuan untuk memacu pertumbuhan bayi sesuai kaidah kesehatan.

Nah, celah ini ternyata dimanfaatkan para pemilik spa untuk menyediakan layanan perawatan bagi sang buah hati. Para pebisnis menawarkan berbagai program perawatan tubuh, keterampilan, hingga bermain untuk anak yang semuanya berorientasi pada kesehatan bayi. Bahkan, ada juga yang menyambar dua program sekaligus, spa ibu dan anak. Saat si ibu sedang memanjakan diri, sang anak pun bisa menikmati pijatan lembut tangan terapis.

Endah Wulansari, salah satu penyedia jasa layanan spa untuk bayi di daerah Cibubur mengungkapkan bahwa spa bayi memang ditujukan untuk menunjang tumbuh kembang bayi dengan baik. Para terapis yang digunakan merupakan yang ahli dalam perawatan anak. “Spa bayi ini untuk menunjang kesehatan dan merangsang pertumbuhan bayi dengan baik,” katanya.

Endah juga mengatakan, untuk menunjang kenyamanan bagi bayi saat menikmati pijatan, aneka tema anak-anak pun sengaja diberikan pada fasilitas-fasilitas spa. Salah satunya seperti wallpaper warna-warni dengan gambar tokoh kartun atau motif  bunga. Mainan anak yang baik untuk laki-laki maupun perempuan juga disediakan untuk menambah kenyamanan mereka.

Fasilitas spa yang diberikan salah satunya kolam renang bayi lengkap dengan pelampung khusus bayi. Jenis pelampung yang diberikan adalah yang khusus sehingga tak sakit saat dipasang di leher bayi. Warna cerah dan motif kartun sengaja dipilih karena umumnya bayi menyukainya. Di samping itu, spa juga menyediakan sejumlah ruangan yang cukup luas untuk keperluan ranjang bayi, perlengkapan, tempat bermain, dan termasuk ruang tunggu untuk para orang tua.

Sama seperti pelayanan pada spa dewasa, bayi juga mendapatkan pijat dan facial dari terapis khusus anak. Karena kulit bayi yang masih rentan dan sensitif, aneka lotion dan minyak yang diberikan tak menimbulkan iritasi. Bahan yang digunakan tentunya berasal dari material alami dan organik, seperti olive oil dan minyak biji anggur, bunga matahari, dan almond.

Pelayanan pijat dilakukan oleh terapis yang terlatih atau sudah mengikuti berbagai pelatihan selama beberapa bulan mengenai baby massage. Hal ini dilakukan agar sang pemijat tahu seluk-beluk anatomi tubuh bayi sehingga si mungil tersebut nyaman saat dipijat, demikian diungkapkan Reni, salah satu terapis spa bayi di kawasan Jakarta Utara.

Menurut Reni, untuk satu bayi biasanya ditangani oleh dua terapis. Sebelum treatment, mereka terlebih dahulu melakukan pendekatan terhadap bayi. “Sebagai orang asing bagi bayi, ada tantangan yang gampang-gampang susah membuat bayi tak menangis. Karena pada usia tersebut, bayi memang mudah merengek dan tak bisa diam,” katanya.

Karena itu, dalam penanganannya prinsip kehati-hatian sangatlah diutamakan. Layaknya layanan kesehatan, sebelum mendapatkan berbagai layanan, suhu tubuh bayi akan diukur terlebih dahulu. Jika hangat atau panas, maka yang pertama adalah memijat seluruh tubuh bayi agar stabil. Baru, si Ibu memilih treatment untuk bayinya sesuai dengan layanan yang disediakan tempat spa.

Pergi ke spa bukan hanya untuk bersenang-senang. Khasiat yang lebih besar bisa dirasakan oleh bayi, seperti tidur lebih teratur, daya tahan tubuh yang baik, meningkatkan nafsu makan (ASI). Dengan berendam sejak dini, maka bayi akan mahir berenang sebelum usia 2 tahun. Sementara, pemijatan akan melancarkan peredaran darah dan merelaksasi otot. Dengan berada di spa yang dikunjungi teman sebayanya, maka bayi akan membiasakan diri bersosialisasi dan mempererat hubungan dengan orang tua.

Bisnis Menggiurkan

Spa perawatan bayi kini menjadi sektor pasar yang sangat potensial karena persaingannya belum terlalu banyak. Orang yang merawat bayi di spa pasti memiliki penghasilan di atas rata-rata. Karena itulah, perlu menyiasati pangsa pasar yang terbatas dengan berbagai strategi marketing yang menggiurkan. Bisnis spa bisa dikatakan sebagai bisnis premium.

Spa bayi, menurut pengamat waralaba Khoerulsalim Ikhsan, merupakan bisnis yang sangat menjanjikan. Sayangnya, bisnis ini belum bisa dijalankan di daerah/kota yang kecil. “Pangsa pasarnya masih terpusat di kota besar, penduduknya berpendidikan tinggi dan aktivitas hariannya sibuk,” katanya.

Bisnis spa bukan hanya memberikan kesenangan pada pelanggannya. Bisnis yang baik adalah yang mampu memberikan nilai positif atau tambah. Selain memberikan pendidikan kepada bayi, beberapa spa mengombinasikan layanannya dengan konsultasi dan penyuluhan tentang cara mendidik dan pengetahuan tentang kesehatan bayi terhadap orang tua.

Meskipun identik dengan pangsa pasar dari kalangan menengah ke atas bukan berarti tarif tiap treatment-nya mahal. Ada spa yang menyasar pasar bawah lebih lebar dengan mematok tarif bawah sekitar Rp35 ribu. Namun, ada yang memang benar-benar menyasar pasar kelas atas dengan membuka tarif di kisaran harga Rp140 ribu hingga Rp1 juta rupiah. Ini tergantung sistem layanan yang diberikan dan fasilitas yang diterima bayi dan orang tuanya.

Melihat tarif premium seperti itu, tentu modal membuka usaha ini juga tak kecil. Beberapa tempat spa tak mau buka mulut soal modal awalnya, tapi pengeluaran terbesar ada pada berbagai fasilitas untuk bayi dan anak-anak yang tak murah. Namun, keuntungan yang diraup pun tak sedikit, rata-rata sudah balik modal sebelum dua tahun.

Di Semarang, ada spa yang menawarkan kemitraan dengan dua sistem investasi. Pertama, paket konsultasi. Ini khusus bagi orang yang ingin membuka bisnis dengan merek sendiri. Dengan menebus Rp80 juta, akan mendapatkan pendampingan dalam perencanaan tema, desain interior, perhitungan budget, pelatihan untuk terapis, pengenalan produk, dan strategi pemasaran.

Kedua, paket kemitraan murni yakni seharga Rp200juta. Fasilitas yang didapat pun tak jauh berbeda, hanya saja, bisa menggunakan merek dagang yang sama, yakni Mom Me Organic Baby Spa. Selain itu, tentunya ada pendampingan usaha dan perlengkapan spa untuk tempat seluas 50 meter persegi.

Artikel yang Disarankan

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

16 + 16 =